PERAWATAN DI RUMAH
Perawatan paliatif tidak hanya diberikan di rumah sakit, tetapi bisa juga dilakukan di rumah. Menurut Soehartati, Perawatan paliatif yang dilakukan di rumah bahkan punya manfaat yang lebih baik dibandingkan dengan perawatan di rumah sakit. Karena Pasien cenderung merasa lebih nyaman dan tenang ketika dirawat di rumah.
“Selain para pasien lebih nyaman di rumah, rumah sakit juga dapat menangani lebih banyak pasien lainnya yang membutuhkan pengobatan dan perawatan,” tandasnya.
Soehartati memperkirakan, negara dapat menghemat sekitar Rp2-5 triliun tiap tahun untuk biaya perawatan kesehatan, apabila perawatan paliatif ditingkatkan sehingga pasien menjadi produktif.
Selain itu, perawatan paliatif berbasis layanan rumah (home care) juga mampu memberikan manfaat secara ekonomi.
”Dari dua faktor, yakni faktor lost of productivity dan perbedaan (biaya) antara perawatan di rumah sakit dan home care, totalnya itu kira-kira Rp.35 triliun untuk potential lost per tahun,” kata Soehartati.
BACA JUGA: Sehat Pencernaannya, Optimal Tumbuh Kembangnya!
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Bidang Pelayanan Sosial Yayasan Kanker Indonesia (YKI), Siti Annisa Nuhonni mengatakan, adanya dasar regulasi untuk perawatan paliatif berbasis rumah amat diperlukan. Dengan adanya regulasi, tenaga kesehatan bisa lebih terlindungi ketika akan memberikan layanan perawatan di rumah pasien.
Dikatakan Nuhonni, pihaknya sudah ke MPR untuk mengadvokasi tentang pelayanan paliatif. “Kita tunggu, pasti berproses, kok. Mereka proses untuk home care, mereka proses untuk rumah paliatif atau hospice,” kata Nuhonni.
Dia menjelaskan ada berbagai rumah sakit swasta yang mulai menyediakan layanan hospice gratis, sehingga basis hukum tersebut menjadi penting untuk memfasilitasi inisiatif mulia tersebut.
Selain itu, pemerintah diharapkan dapat memasukkan layanan paliatif sebagai layanan yang dijamin dalam program jaminan kesehatan nasional. Besarnya kebutuhan masyarakat Indonesia dan dunia akan perawatan paliatif, membuat semakin besarnya kebutuhan akan tenaga medis yang dapat menjalani perawatan ini.
Leave a Reply