Saatnya Move On, Tinggalkan Cringe Outfit Ini

Jins belel yang sempat ngetren pada 2016 kini dianggap cringe.
FREEPIK

Tinggal hitungan hari, kalender bakal kedaluwarsa. Fashion item yang beberapa waktu lalu hit banget, sekarang sudah ketinggalan zaman. Beberapa fashion item ini, menurut fashion expert Rochelle White, sudah layak dipensiunkan. Mereka yang masih nekat memakainya, menurut White, siap-siap saja dilabeli cringe.

Jins Belel

Para pesohor, mulai Kylie Jenner sampai Rosie Huntington-Whiteley, ramai-ramai memakai jins belel yang sangat digemari pada 2016. Namun, jins belel sudah beberapa tahun ini tak tampak menempel di tubuh para fashionista ternama.

White mengatakan, jins belel menunjukkan kesan messy. ”Banyak orang menganggap jins belel terlalu memamerkan area tertentu pada tubuh,” ucapnya.

SHUTTERSTOCK

Celana Kargo

Pada akhir 2010-an dan 2020-an, celana kargo dan baju hijau dengan corak ala militer naik daun. Peminatnya tak hanya laki-laki, tapi juga perempuan. Walaupun popularitasnya masih di atas angin, tapi White percaya bahwa pergeseran kultural akan menggerus minat orang terhadap celana kargo.

”Celana kargo sudah digantikan celana baggy, wide leg, boot cut, bahkan jins model straight leg,” White beralasan.

GC IMAGE

Warna Neon

Baju warna neon termasuk salah satu yang dianggap White wajib dilipat rapi di lemari. Meskipun sempat ”meledak” pada 2024, warna neon kini dikesampingkan. Apalagi warna gonjreng itu kurang cocok dipakai dalam aktivitas harian.

”Lebih cocok untuk festival dan party. Untuk baju sehari-hari, tone warnanya lebih ke yang natural dan netral,” cetus White.